Vivo X90 Punya Prosesor Terkuat? Hadir 22 November

0
Vivo X90
Foto: Desain Seri VIVO X90 Dari Weibo/Vivo

Kali ini kabar terbaru datang dari Vivo, yaitu seri Vivo X90 yang diperkirakan tanggal kehadirannya telah terkonfirmasi akan mendarat di Cina pada 22 November mendatang, kabar ini diam-diam disampaikan oleh Vivo melalui postingan di halaman daring resmi Weibo-nya dan ini merupakan penerus dari seri Vivo X80, nantinya Vivo akan merilis seri X90 yang terdiri model Vivo X90, X90 Pro, dan X90 Pro+, Perusahaan juga telah membocorkn teaser untuk desain layar handphone yang di gadang-gadang akan menjadi varian high-end dari seri Vivo X90, oh iya tidak hanya handphone, Vivo TWS 3 juga akan tiba saat acara resmi nanti.

Kapan Rilis VIVO X90
Foto: Kapan Rilis VIVO X90 Dari Weibo/Vivo
Vivo X90
Foto: Desain Merah Seri VIVO X90 Dari Weibo/Vivo

Spesifikasi Vivo X90 Pro+

Rumor soal spesifikasi dapur pacu Vivo X90 Pro+ dikabarkan akan menjadi salah satu handphone pertama yang disokong oleh Prosesor Snapdragon 8 Gen 2, Prosesor tersebut belum diperkenalkan secara resmi jadi harap bersabar untuk kepastianya, Rumor untuk 2 model lainya Vivo X90 dan X90 Pro akan dibekali Prosesor Dimensity 9200. Bocoran baru-baru juga mengungkap bahwa X90 tiba dalam empat edisi spek seperti RAM 8 GB + 128 GB, RAM 8 GB + 256 GB, RAM 12 GB + 256 GB, dan RAM 12 GB + 512 GB. rumornya spek untuk X90 Pro tersedia pilihan RAM 8 GB + 256 GB , RAM 12 GB + 256 GB dan RAM 12 GB + 512 GB penyimpanan internal dan rumor spek terahkir untuk model X90 Pro+ hadir dengan edisi RAM 12 GB + 256 GB dan RAM 12 GB + 512 GB.

Vivo X90
Foto: Desain Hitam Seri VIVO X90 Dari Weibo/Vivo
VIVO X90
Foto: Kamera V2 Seri VIVO X90 Dari Weibo/Vivo

Seri Vivo X90 Desain dan Fitur

Desain kamera Vivo X90 dari teaser, pada bagian belakang bakal menyajikan tonjolan kamera bundar besar dan penutup bagian belakang berlapis kulit. seri X90 juga dipastikan hadir dalam edisi warna Biru, Merah, dan Hitam, Desain bagian depan belum begitu jelas rumor-nya katanya sih modul kamera depan tersembunyi seperti punch-hole atau tompel yang akan ditempatkan di tengah, sebagai tambahan untuk kamera layaknya seri sebelumnya Vivo X80, Vivo X90 juga dipastikan hadir dengan kamera yang didukung ZEISS sebagai tambahan untuk seri Vivo X90 memiliki fitur kamera V2 yang diumumkan baru-baru ini, sedangkan untuk Vivo X90 Pro+ akan menyajikan kamera utama dengan sensor Sony IMX989.

Vivo X90
Foto: Desain Seri VIVO X90 Dari Weibo/Vivo
Review: LISA BLACKPINK PAKE HAPE VIVO S7, KOK BISA⁉️
TWS 3 VIVO
Foto: TWS 3 VIVO Dari Weibo/Vivo

Fitur Vivo TWS 3

Selain itu, handphone Vivo X90 rumornya akan hadir dengan dukungan pengisian fast charging 120W, berbasis Android 13. ada juga rumor kabar jajaran X90 akan menawarkan RAM LPDDR5X dan Sistem internal UFS 4.0. Tidak hanya seri Vivo X90 yang ramai dibicarakan, Rumor lainnya yang marak soal kehadiran Vivo TWS 3 dan Vivo TWS 3 Pro memiliki fitur smart noise reduction ultra-wideband, fitur monitoring suhu tubuh non-sensing, Bluetooth 5 dan dukungan koneksi handphone ganda.


Jika informasi dari Vivo X90 menarik untuk kamu, maka jangan lupa untuk Follow dan Share DHIARCOM NEWS kita yang baru agar tetap terhubung dan mendapatkan notifikasi update yang lebih menarik lainnya bisa juga subscribe melalui email, Intip juga koleksi daftar ratusan smartphone resmi yang ada di toko online indonesia jika kamu minat ya, Salam Indonesia

Sumber: Weibo (1,2,3)| Via: Mysmartprice

Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Newest
Oldest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments