Unik Paten Samsung 3 Layar Yang Dapat Diperpanjang

0
Foto: Samsung 3 layar (letsgodigital)

Samsung telah mematenkan banyak model ponsel cerdas yang futuristik dan modern, Mulai dengan ponsel yang dapat dilipat hingga kedua sisi, ponsel yang dapat ditekuk dan bahkan digulung yang lainnya memiliki desain shell yang lain lagi terlipat menjadi tablet seperti Samsung Galxy Fold yang diperkirakan resmi di rilis pada bulan september.

Samsung mengajukan paten desain pada Agustus 2018 di KIPO (Korean Intellectual Property Office), Paten lalu resmi pada bulan Maret 2019 dan kemudian desain ponsel yang memiliki keunikan pada layarnya diterbitkan rendernya pada tanggal 11 Juni 2019.

Bagian bawah ponsel benar-benar berbentuk bola memberikan sebuah tampilan ponsel yang benar-benar unik bagi ponsel tetapi juga memberikan nilai fungsionalitas tersendiri. Ponsel cerdas Samsung memiliki tiga komponen layar yang identik dan dapat ditumpuk/diposisikan di bawah satu sama lain, Di bagian luar ada tampilan layar utama kamu dapat membuka ponsel sedemikian rupa sehingga kamu memiliki dua layar lain yang identik sesuai kebutuhan.

samsung flood render2 1
Foto: Samsung paten (letsgodigital)

Karena paten diterapkan untuk Samsung Display, tidak ada kesimpulan lain yang dapat diambil selain mengenai desain, seperti tidak ada tombol power atau kamera yang terlihat yang membuatnya jadi benar-benar mulus.

Kita belum pernah melihat desain seperti ini sebelumnya selain dari LetsGoDigital yang sebelumnya juga melaporkan di bulan lalu terkait dengan ponsel lipat Google yang memiliki banyak layar seperti buku/ebook.

via | source

Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Newest
Oldest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments