
Realme Watch S merupakan smartwatch terbaru dari Realme yang akan diumumkan pada tanggal 2 November, hal ini berdasarkan informasi resmi melalui akun twitter Realme Pakistan, selain informasi soal peluncuran juga memberikan teaser desain atau rupa dari Realme Watch S dan beberapa fitur utamanya juga telah terkonfirmasi akan memiliki monitor detak jantung dan oksigen darah, 16 mode olahraga dan Smartwatch juga dapat digunakan selama 15 hari.
Desain dan Kapan Rilis Realme Watch S
Desain Realme Watch S kemungkinan akan memiliki empat pilihan warna berbeda untuk tali pengikatnya seperti Hitam, Hijau, Biru dan Coklat Muda, Realme Watch S memiliki desain baru yang berbeda dengan Realme Watch yang sudah diluncurkan dengan desain persegi, Realme Watch S memiliki desain baru yaitu bundar dengan dua pemutar klasik pada sisi kanan.
Beda Realme Watch S dan Pro

Spekulasi soal seri Realme Watch S kabarnya juga ada seri Pro hanya saja belum terkonfirmasi oleh perusahaan, dilansir dari situs Mysmartprice yang menemukan bocoran sertifikasi FCC AS yang diduga sebagai Realme Watch S Pro, kemungkinan akan tiba dengan layar sentuh AMOLED 1.39 inci dan dikemas oleh baterai berkapasitas 420 mAh, Sedangkan untuk Realme Watch S terkonfirmasi hadir dengan layar sentuh 1.3 inci yang memiliki pengaturan pencahayaan otomatis, bila Realme Watch S akan diumumkan pada tanggal 2 November maka untuk Realme Watch S Pro rumornya akan diumumkan bulan depan.
Baca Juga:
Lagi-lagi Laptop Gaming Buas dari ASUS ROG Strix G16 2025
Sensor Kamera 1 Inci + Lensa Leica Di HP?! Sharp Aquos R9 Pro Review
Redmi K Pad Bocor! Tablet Gaming Kompak Siap Lawan iPad Mini dan Legion Y700 Gen 4
Realme P3 dan P3 Ultra Global Rilis 24 Juni: Spesifikasi, Harga, dan Fitur Unggulan
Realme P3 5G Resmi Meluncur di India: Snapdragon 6 Gen 4, Baterai 6000mAh & Layar 120Hz AMOLED!
Realme P3 Pro 5G dan P3x 5G Resmi Dirilis di India: Perbedaan, Spesifikasi, dan Harga
Jika informasi dari Realme Watch S menarik untuk kamu, maka jangan lupa untuk Follow dan Share DHIARCOM NEWS kita yang baru agar tetap terhubung dan mendapatkan notifikasi update yang lebih menarik lainnya bisa juga subscribe melalui email, Intip juga koleksi daftar ratusan smartphone resmi yang ada di toko online indonesia jika kamu minat ya, Salam Indonesia
Sumber: @pakistan_realme
Via: Mysmartprice