Bocoran Spesifikasi Utama, Huawei Mate 30 Pro Layar 6,7 Inci, 55W Fast Charge

0

Huawei diperkirakan akan menghadirkan seri Mate 30. Desas-desus tersebar luas bahwa handset ini resmi dirilis pada bulan Oktober nanti. Adapun spesifikasi andalan dari smartphone Mate 30 Pro telah muncul secara online. Handset akan hadir dengan chipset 7nm Kirin 985 chipset yang kuat, Fabrikasi oleh EVC manufacturing processor. Dengan menawarkan dukungan konektivitas 5G tercepat, SoC akan menyertakan modem Balong 5000 5G.

Rumor menunjukkan bahwa Huawei Mate 30 Pro akan tersedia dalam varian 5G dan 4G. Sebuah situs web Cina bernama New.qq melaporkan bahwa handset dapat hadir dengan layar OLED 6,71 inci yang disediakan oleh BOE. Tidak diketahui apakah Huawei akan menawarkan desain punch-hole atau notch-less. Ada kemungkinan Huawei akan mengungkap beberapa desain tampilan lainnya untuk jajaran produk Mate 30 mendatang.

Berbicara sektor kamera, rumor menegaskan smartphone akan tiba dengan empat kamera dibelakang. Detail sensor dari keempat lensa masih misteri, dikabarkan salah satu sensornya ToF 3D. Kita mungkin bisa melihat desain pengaturan kamera berbentuk persegi yang sama di bagian belakang ponsel, mirip dengan Huawei Mate 20 Pro.

Perangkat dikemas dengan baterai hanya berukuran 4.200mAh, Namun perangkat tersebut kabarnya mendukungan teknologi SuperCharge 55W, seperti yang terlihat pada smartphone Mate X yang dapat dilipat, Saat ini, tidak ada informasi mengenai fitur canggih pengenal wajah atau detail harga dari Huawei Mate 30 Pro.

Source: qq

Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Newest
Oldest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments