Dilansir dari 91Mobil memperlihatkan sebuah poster yang otentik dengan Galaxy A10s. Poster memberi kita sebuah tampilan bersih dari layar dengan desain edge-to-edge dengan notch waterdrop. Galaxy A10s diharapkan hadir dengan tampilan Infinity-V 6,2 inci yang identik dengan Galaxy A10. Namun, peningkatan yang dominan terlihat di sektor belakang.
Galaxy A10s akan menyajikan pengaturan dual kamera dan sensor sidik jari yang diatur ulang yang kedua fitur ini tidak dimiliki oleh seri Galaxy A10 yang hanya dilengkapi dengan Kamera belakang single dan hanya dapat membuka kunci wajah.
Dilansir dari SamMobile, Galaxy A10s mungkin dibanderol dengan 8,990 Rupee atau sekitar Rp. dan mungkin diluncurkan di India dalam minggu ini. Namun, laporan terpisah baru-baru ini mengungkap bahwa Samsung akan mempertahankan Bandrol Harga A10s seperti A10 pada 7.990 Rupee atau sekitar Rp.
Jika prediksi terahkir benar bisa saja membuat A10s di dalam kisaran harga yang dengan Redmi 7 dan Realme 3i yang bersaing dalam kategori ponsel terjangkau dengan menyajikan dual kamera belakang dan sensor sidik jari.
- Samsung Meluncurkan Tiga Laptop Baru: Galaxy Book3 Pro, Pro 360 dan Ultra
- Samsung Meluncurkan Seri Galaxy S23 Cek Harga Resminya
- Desain dan Fitur Samsung Galaxy M54 5G Terungkap Melalui Render
- Giliran Bocoran Samsung Galaxy S23 Ultra, Ini Spesifikasi Utamanya
- Bocoran Lengkap Spesifikasi Samsung Galaxy S23 dan S23+
Galaxy A10s juga diperkirakan akan dikemas denga baterai 4.000 mAh yang lebih besar dibandingkan dengan A10 yang mendapat baterai 3,400mAh.